NewsPeristiwa dan Kriminal

Maling Jebol Plafon Toko Grosir Sembako di Sukun

Tangkapan layar rekaman CCTV yang memperlihatkan maling yang mengambil uang tunai di laci toko di Sukun. (Foto : Heri Prasetyo)
Tangkapan layar rekaman CCTV yang memperlihatkan maling yang mengambil uang tunai di laci toko di Sukun. (Foto : Heri Prasetyo)

CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Aksi pencurian terjadi di sebuah toko grosir di Jalan Merpati Utara No 32, pada Jumat (31/1/2025) dini hari. Maling yang beraksi seorang diri itu berhasil masuk ke dalam toko di Kecamatan Sukun itu dengan membobol plafon atap sekitar pukul 03.08 WIB.

Peristiwa tersebut terekam jelas oleh kamera CCTV yang terpasang di dalam toko, tepatnya di atas meja kasir. Dalam aksinya, pelaku terlihat turun dari plafon dan berpijak pada tumpukan karung beras. Maling yang menggunakan jaket hoodie itu kemudian menyalakan flash ponsel, sambil mengendap-endap dan mengantongi uang tunai sekitar Rp 2 juta dari laci kasir.

Tidak hanya itu, pria itu juga turut mengambil sejumlah rokok berbagai merek senilai Rp 4 juta. Total kerugian mencapai sekitar Rp 6 juta. Pemilik toko, Eddy (58) mengungkapkan bahwa dia baru menyadari kejadian tersebut saat membuka toko pada pukul 07.00 WIB.

Baca juga :

“Begitu masuk, saya kaget melihat barang-barang berantakan. Atap jebol, ternyata dibobol maling. Uang di kasir dan rokok hilang,” ujarnya, Senin (3/2/2025).

Eddy menduga pelaku merupakan seseorang yang sudah mengenal kondisi toko.

“Saya nggak kenal pelakunya, tapi bisa jadi orang yang pernah ke sini,” tambahnya.

Setelah mengetahui pencurian di toko miliknya, Eddy segera melaporkan kejadian ini ke Polsek Sukun. Saat ini, polisi sedang melakukan penyelidikan dengan memeriksa rekaman CCTV dan mencari petunjuk lain guna mengungkap identitas pelaku.

Reporter : Heri Prasetyo

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button