Idjen TalkNews

Healing Untuk Korban Banjir Bandang Sifatnya Penting.

dokumen istimewa

Hari ini (8/11), dalam Talkshow Idjen Talk di Radio City Guide, Sekretaris PMI Kota Malang – Tris Surya Hadi mengatakan, trauma healing untuk korban bencana, baik saat bencana terjadi maupun pasca bencana perlu dilakukan. 

Tris bilang, tugas PMI selain healing juga memberikan pelayanan pertolongan. Pada dasarnya dibagi menjadi 3 fase tugas PMI saat bencana. Sebelum terjadi bencana dengan melakukan sosialisasi seperti pelatihan untuk relawan dan masyarakat umum, saat terjadi bencana pertolongan cepat dari PMI untuk korban, dan saat pasca bencana seperti melakukan evakuasi korban sampai healing. 

Tris menambahkan, trauma healing sendiri dilakukan, supaya korban tidak mengalami gangguan mental, ketika bencana sudah terjadi. (WULAN INDRIYANI)

SUMBER : RADIO CITY GUIDE MALANG 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x