NewsPemerintahan

KPU Kota Malang Tunggu Tanggapan Warga untuk Tentukan DPT

Foto : KPU Kota Malang
Foto : KPU Kota Malang

CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Tanggal 3 Juni 2023 lalu, KPU Kota Malang telah menyelesaikan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP). Untuk saat ini, KPU masih melakukan inventarisasi tanggapan masyarakat. KPU memiliki batas waktu setidaknya sebelum 18 Juni 2023 mendatang, untuk segera menentukan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kota Malang.

Anggota Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kota Malang Nur Zaini Wikan Utomo mengatakan, tanggapan masyarakat membantu pihaknya dalam memantau jumlah pemilih baru. Sehingga jumlah DPT Kota Malang untuk pemilu mendatang bisa lebih akurat.

“Selain itu, juga melihat apa ada perubahan lain seperti alih profesi dan apakah pemilih masih hidup atau sudah meninggal. Ini kami lakukan karena ingin melindungi hak pilih seluruh masyarakat,” ujar Wikan, Minggu (11/06).

Pihaknya berharap supaya warga memberikan tanggapan lebih banyak. Terlebih, Kota Malang merupakan kawasan yang sering disinggahi, sehingga data pemilih sangat fluktuatif.

Baca juga :

“Misal ada mahasiswa, dia justru lebih sering mengurus pemindahan pemilih di sini. Belum lagi juga dari pekerja proyek dan sebagainya,” lanjutnya.

Sementara, Penanggung Jawab Pengawasan Coklit Bawaslu Kota Malang M Hanif Fahmi mengatakan sejauh ini pihaknya belum menerima laporan dari masyarakat soal DPSHP. Dia memperkirakan, hal itu karena pengumuman terkait DPSHP itu ditempel di kelurahan.

”Padahal, masyarakat kan jarang yang pergi ke kelurahan. Harusnya, KPU bisa turun ke lapangan misal ke rumah-rumah warga untuk sosialisasi atau ke tempat-tempat umum yang seringkali ada aktivitas warga,” kata Hanif.

Hanif menjelaskan, berdasarkan PKPU Nomor 7 Tahun 2023, pengumuman DPSHP sebenarnya menggunakan tiga metode. Antara lain pengumuman di tempat strategis, unggahan lewat laman KPU, dan aplikasi teknologi informasi. (rep)

Reporter : Oky Novianton

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x