Pengerjaan Proyek Kayutangan Heritage Zona 3 Masih 19 Persen
CITY GUIDE FM, BATU – Progres proyek pembangunan Kayutangan Heritage Zona 3, Selasa (2/8/22) dini hari, beberapa pekerja sudah melakukan tahap pengecoran di sebelah sisi selatan depan patung Chairil Anwar.
Plt. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman (PUPRPKP) Kota Malang Dyah Ayu Kusuma Dewi, mengatakan progres pembangunan nya sudah mencapai 19%.
“Sudah tadi malam bahkan tadi masuk tahap pengecoran,” ujarnya kepada reporter City Guide FM.
Baca juga :
- Dishub Pastikan CFD Kota Malang Steril dari Jukir Liar
- Lebih Tertata, Konsep CFD Kota Malang Terbagi Jadi 6 Zona
- Pemkot Malang Segera Lakukan Revitalisasi Dua Pasar
Terkait wacana jembatan penyeberangan umum (JPU) yang bakal dirombak, ia menyebut itu tidak masuk dalam pengerjaan proyek zona 3.
“Soal (JPU) tidak masuk dan kita fokuskan di pedestrian, karena ini lanjutan dari proyek zona 2 kemarin,” tuturnya.
Sementara soal rencana pemberlakuan satu arah di kawasan Kayutangan Heritage, Dyah menambahkan saat ini pihaknya mengatakan akan selesaikan proyek ini terlebih dahulu. Rencananya proyek ini akan selesai pada akhir bulan November 2022.
“Kita selesaikan itu dulu. Karena nanti ranahnya ke forum lalu lintas sebelum di ujicobakan. Insya Allah akhir November sudah selesai,” pungkasnya.
Reporter : Oky Novianton
Editor : Intan Refa