NewsPendidikan

Trik Jitu Lolos Seleksi Beasiswa Idamanmu

ilustrasi studi (freepik.com/freepik)
ilustrasi studi (freepik.com/freepik)

CITY GUIDE FM – Beasiswa memudahkan para pelajar untuk menggapai cita-cita serta meringankan beban orang tua. Karena sejumlah lembaga bersedia menanggung penuh berbagai aspek pendanaan, mulai akomodasi, transportasi, hingga biaya hidup. Supaya berhasil bersaing dengan para peminat lain, berikut ini beberapa trik lolos seleksi beasiswa :

Pilih Negara dengan Pelamar Sedikit
Jika kamu sedang mendaftar beasiswa pendidikan ke luar negeri, pilih negara dengan peminat yang lebih sedikit. Karena kamu akan mendapatkan peluang yang lebih besar. Oleh karena itu, buat daftar negara tersebut dan cari tahu lembaga mana yang menyediakan beasiswa ke negara itu.

Atur Waktu dengan Baik
Umumnya, mendaftar beasiswa membuat peserta kewalahan akan segala persyaratan yang ada. Namun, kamu bisa mengatasinya dengan membuat timeline dan to do list sendiri mengenai target-target yang perlu dicapai.

Baca juga :

Kulik Informasi Sebanyak-banyaknya
Apabila kamu sudah mantap ingin mendaftar beasiswa, maka harus bersungguh-sungguh mencari segala hal tentang lembaga, negara, universitas, serta program studi tujuan. Selain itu, trik lolos beasiswa ini harus kamu lakukan jauh-jauh hari.

Pahami Visi Misi Lembaga Pemberi Beasiswa
Pastikan kamu tahu betul semua informasi tentang pemberi beasiswa, seperti visi misi. Sehingga kamu bisa memberikan jawaban pada esai maupun interview yang sejalan dengan kebutuhan organisasi pemberi beasiswa.

Pengalaman Relevan dengan yang Mau Dipelajari
Jika kamu ingin melanjutkan studi pada suatu bidang tertentu, maka sebelumnya kamu perlu memiliki pengalaman yang berkaitan. Selain itu, aktif berorganisasi, lomba, atau kegiatan sosial juga menjadi salah satu keunggulan yang bisa menambah peluangmu.

Jangan Fokus pada Rasa Takut
Rasa takut pasti ada pada setiap tahapan seleksi beasiswa, namun jangan biarkan ketakutan menguasaimu. Untuk itu, sebaiknya urai target-target menjadi sejumlah langkah yang lebih kecil. Misalnya jika ada tiga pertanyaan esai, maka dalam sehari selesaikan satu soal.

Penulis : Faydina Rizki

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button