NewsPemerintahan

Naik Pangkat, 14 Personil Polresta Malang Gelar Siraman Bunga

pengukuhan pangkat baru personil Polresta Malang Kota (Foto : Oky Novianton)
pengukuhan pangkat baru personil Polresta Malang Kota (Foto : Oky Novianton)

CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Sebanyak 14 personil Polresta Malang Kota naik pangkat bertepatan dengan Hari Bhayangkara ke 77 tahun. Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Bhudi Hermanto memimpin upacara kenaikan pangkat itu di halaman Mapolresta Malang Kota, Jumat (30/06).

Di antara 14 personel yang mendapat kenaikan pangkat, ada Kanit Gakkum Satlantas AKP Yulian Putra yang dulunya adalah Iptu. Sementara, ada 8 anggota lain Polresta Malang yang naik pangkat dari Aipda menjadi Aiptu, satu anggota dari Brigadir menjadi Bripka.

Lalu ada juga dua anggota dari Briptu menjadi Brigadir dan satu anggota dari Bripda menjadi Briptu. Bhudi menerangkan kenaikan pangkat ini bukan serta merta karena anugerah. Melainkan karena dedikasi, kinerja, dan disiplin dari personelnya selama bekerja.

Baca juga :

“Kami juga menyampaikan terima kasih kepada Bhayangkari, karena telah mendampingi dan mendukung suami dalam melaksanakan tugas,” ujarnya kepada awak media.

upacara siraman setelah kenaikan pangkat (Foto : Oky Novianton)
upacara siraman setelah kenaikan pangkat (Foto : Oky Novianton)

Tidak hanya itu, setelah upacara kenaikan pangkat, Bhudi juga melakukan siraman bunga ke 14 personil yang naik pangkat. Lebih lanjut Bhudi berharap, personel yang mendapat kenaikan pangkat ini bisa lebih meningkatkan kinerja ke depan.

“Serta tentunya, bekerja sesuai tugas pokoknya sebagai insan Bhayangkara sesuai UU No 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia,” tandasnya. (rep)

Reporter : Oky Novianton

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio


x