Ekonomi BisnisNews

Harga Komoditas Cabai Kota Malang Mulai Turun


Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin saat panen cabai di Wonokoyo, Kedungkandang.(Foto : Istimewa)
Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin saat panen cabai di Wonokoyo, Kedungkandang.(Foto : Istimewa)

CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Harga cabai di Kota Malang mulai terlihat melandai, setelah beberapa Waktu lalu harganya melonjak. Kata Wali Kota Malang Wahyu Hidayat menegaskan bahwa pemerintah terus memantau ketersediaan bahan pokok di pasar.

“Kami terus memastikan bahwa pasokan cabai di Kota Malang tetap cukup dan stabil. Kami berkomitmen untuk menjaga agar harga bahan pokok tetap terjangkau oleh masyarakat, terutama menjelang Idul Fitri,” ujar Wahyu saat meninjau lahan cabai di Kelurahan Wonokoyo, Kecamatan Kedungkandang, Kamis (13/3/2025).

Di sisi lain, dia juga mengapresiasi upaya para petani lokal yang telah berhasil meningkatkan produksi cabai di Kota Malang.

“Alhamdulillah, meskipun harga cabai sempat naik, petani kita siap untuk menjaga kestabilan harga di pasaran. Dengan adanya panen cabai perdana ini, kami berharap bisa mengurangi ketergantungan pada pasokan luar kota dan menjaga stabilitas harga,” lanjutnya.

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Malang Slamet Husnan menjelaskan lebih lanjut mengenai fluktuasi harga cabai yang terjadi.

“Ketersediaan cabai di Kota Malang saat ini cukup aman, dengan harga di tingkat petani berkisar antara Rp60 ribu hingga Rp65 ribu per kilogram. Sementara harga di pasar berada di angka Rp 80.000 hingga Rp 90.000. Kami melihat penurunan harga yang cukup signifikan dibandingkan beberapa minggu lalu yang sempat menyentuh Rp130 ribu,” ungkap Husnan.

Husnan juga menambahkan bahwa meskipun pasokan cabai di Kota Malang sudah cukup banyak dengan total 50 hektar lahan cabai, kebutuhan harian masyarakat masih bergantung pada pasokan dari luar kota.

“Kami sudah memulai panen cabai lokal dan terus meningkatkan produksi di lahan-lahan yang ada. Tetapi, untuk memenuhi kebutuhan harian, tetap ada ketergantungan pada pasokan dari luar kota,” ujarnya.

Reporter : Dwi Putri

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button