Dishub Kota Malang Menyiapkan Personil Khusus, Mengantisipasi Rambu Lalu Lintas Trouble Di Masa Nataru.
Hari ini (21/12) waktu talkshow dengan radio City Guide, Kabid Lalin Dinas Perhubungan (Dishub) kota Malang Oong Ngoedijono menyampaikan, memang salah satu problem yang diantisipasi di momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), soal rambu-rambu yang trouble. Menurutnya, untuk respon cepat rambu yang trouble, Dishub sudah menyiapkan personil khusus perbaikan fasilitas rambu.
Oong menjelaskan, dimasa sekarang ini, salah satu yang menyebabkan rambu sering trouble, karena cuaca ekstrem, yang berpotensi mempengaruhi jaringan listrik bawah tanah. Selain itu, juga karena petir, yang menyambar jaringan rambu.
Oong berharap, dengan kesigapan personil, nantinya tidak sampai ada trouble traffic light maupun warning light, supaya lalu lintas tidak terhambat, dan tetap berjalan lancar. (ERIKA ROSA)
Sumber : City Guide