Atap Sekolah Swasta di Malang Ambruk Akibat Hujan Deras

CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Atap gedung sekolah swasta, SMP Islam Al Amin yang terletak di Jalan Raya Ki Ageng Gribig, Kedungkandang ambruk sepanjang 10 meter pada pada Rabu (19/2/2025) subuh sekitar pukul 03.00-04.00 WIB. Genteng-genteng itu terlihat berserakan dan menyisakan rangka atapnya saja.
Kepala Sekolah SMP Islam Al Amin Eko Putro mengatakan sebelum ambruk, memang hujan deras melanda kawasan itu cukup lama.
Beruntung, atap dari ruang multimedia yang merupakan bantuan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang tahun 2012 itu tidak sampai menimpa sejumlah komputer yang ada di dalamnya.
Baca juga :
Tidak hanya itu, atap itu juga menimpa ruang kelas VIII yang berada di sebelah ruang multimedia.
Sebab, Eko sudah memindahkan komputer-komputer itu karena sudah melihat ada tanda-tanda kerapuhan atap sebelum kejadian.
“Kerusakan meliputi atap, genteng, serta bagian gedung yang terkena longsoran material bangunan,” ujar Eko pada, Kamis (20/2/2025).
Akibat kejadian ini, sekolah yang memiliki 300 siswa itu terpaksa melakukan kegiatan belajar mengajar secara daring selama dua hari. Dia menaksir kerugian mencapai Rp 50 juta. Pihak sekolah juga telah melaporkan kejadian tersebut ke yayasan dan segeramelakukan perbaikan agar kegiatan belajar mengajar bisa kembali normal.
Reporter : Heri Prasetyo
Editor : Intan Refa