NewsOlahraga

Arema FC Kalah Terus, Pelatih I Putu Gede Mundur

pelatih Arema FC I Putu Gede

CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Rentetan kekalahan Arema FC dalam sejumlah pertandingan di Liga 1, memaksa pelatih I Putu Gede untuk mundur. Seperti kekalahan di laga terakhir melawan Bali United dengan skor 1-3.

Kemudian juga Arema FC takluk dari Dewa United FC 0-1, imbang 3-3 dengan Persib Bandung dan kalah di kandang Persik Kediri dengan skor 2-5. Manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas mengatakan I Putu Gede merasa bertanggungjawab atas sejumlah kekalahan Arema FC.

“Kami sudah bicara setelah pertandingan, dan kita menghormati keputusan pelatih untuk memilih mundur dan tidak lagi bersama Arema FC,” ujarnya via telepon, Sabtu (22/07).

Baca juga :

Lebih lanjut, Wiebie berterima kasih kepada pelatih juga legenda Arema itu yang telah mengabdi sejak Februari 2023. Coach Putu menahkodai pelatih menggantikan posisi Javier Roca.

“Kita sangat menghormati keputusan Coach Putu. Di sepak bola sebenarnya hal-hal ini yang sangat tidak diinginkan tapi akhirnya harus benar-benar terjadi,” ungkapnya.

Meski melalui fase berat di musim kompetisi 2023-2024, Wibie menyakini akan ada hal baik untuk mengarungi kompetisi musim ini.

“Kami melihat ada progres yang terus naik dari sisi permainan. Ada potensi untuk tim ini bisa lebih baik lagi,” pungkasnya.

Reporter : Oky Novianton

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button