LifestyleNews

5 Rekomendasi Rumah Makan Nasi Padang di Malang

Nasi rendang khas Padang yang ada di Kota Malang. (Instagram : @ampera_dep_pasca)
Nasi rendang khas Padang yang ada di Kota Malang. (Instagram : @ampera_dep_pasca)

CITY GUIDE FM – Kepopuleran nasi Padang, yakni masakan khas Minang telah tersebar di seluruh wilayah Indonesia, tak terkecuali Kota Malang. Banyak pilihan rumah makan atau warung nasi padang dengan harga terjangkau di Malang. Berikut 5 rekomendasi rumah makan Nasi Padang di Malang :

RM Roda Baru Malang

RM Padang Roda Baru menyediakan menu kare ayam, panggang ayam, gulai ikan, balado ikan, rendang ati, rendang daging, masakan jengkol, sambel hijau dan masih banyak lagi. Lokasinya di Jalan Bendungan Sutami Nomor 53, Malang. Rumah makan ini buka setiap hari mulai pukul 09.00-21.00 WIB.

Sato Jaya

Sato Jaya menyediakan rendang, olahan gulai, masak balado, ikan, telur, ayam, dan aneka makanan menggiurkan lainnya. Tersedia juga sambal hijau dan merah yang bisa dicicipi. Sato Jaya berada di Jalan Kauman Nomor 5, Kauman, Malang. Buka setiap hari pukul 07.00-17.00 WIB.

Baca juga :

Ampera de Pasca

Di tempat ini terdapat berbagai menu seperti ayam goreng, ikan bumbu santan, rendang, udang, hingga sambal hijau khas Padang yang penting. Terletak di Jalan MT Haryono No 89, Ketawanggede, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur. Rumah makan Ampera de Pasca buka setiap hari pukul 07.00-20.00 WIB.

RM Padang Sakato Dermo

Rumah makan Padang Sakato Dermo terletak di Jalan Raya Dermo, No 99, Dau, Malang. Menyajikan berbagai menu seperti rendang ati, gulai kikil, ikan kembung balado, sambal hijau, dan jeruk hangat. Rumah makan ini buka setiap hari pukul 07.00- 23.00 WIB.

Masakan Padang Ampera Serunai Malang

Rumah makan ini menyajikan nasi ampela ati, rendang, ayam goreng, ayam gulai, kikil, dan menu lainnya. Uniknya, pelanggan dapat mengambil sendiri makanannya. Lokasinya di Jalan Raden Panji Suroso No.2, Purwodadi, Kecamatan Blimbing dan buka setiap hari kecuali hari Jumat mulai pukul 10.00-20.00 WIB.

Penulis : Kornelia Midun

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x