
CITY GUIDE FM – Jika Anda berencana untuk mudik saat lebaran nanti, ada baiknya Anda mewaspadai beberapa hal seperti perampokan, kebakaran dan lainnya. Untuk menghindari hal ini, kamu perlu memastikan kondisi rumah aman sebelum mudik. Karena itu, berikut 6 tips aman meninggalkan rumah saat mudik :
Kunci Seluruh Pintu dan Jendela
Tips pertama meninggalkan rumah saat mudik yaitu mengunci seluruh pintu dan jendela dengan rapat. Termasuk pintu belakang, pintu garasi dan pintu lemari. Bila perlu gunakan kunci tambahan seperti gembok. Hindari meletakkan kunci rumah di bawah rak sepatu, di bawah keset atau pot bunga.
Cabut Aliran Listrik dan Gas
Pastikan sebelum menutup pintu dan jendela, Anda mencabut alat-alat elektronik yang terhubung dengan aliran listrik, seperti stop kontak, TV, AC, dispenser, kulkas, dan lainnya. Selain itu, jangan lupa cabut regulator gas untuk mencegah kebakaran.
Baca juga :
Menyimpan Barang Berharga
Simpan barang berharga seperti perhiasan, uang tunai, dan dokumen penting di tempat aman yaitu brankas yang memiliki kode password atau di tempat yang tersembunyi. Selain itu, Anda bisa menitipkannya ke orang yang dipercaya.
Pasang Sistem Keamanan
Pasang sistem keamanan rumah yang dapat memberikan perlindungan ekstra, seperti CCTV, alarm, dan sensor gerak. Ini akan membantu mencegah tindakan kriminal serta dapat membantu Anda untuk memantau rumah lewat CCTV selama mudik lebaran.
Gunakan Lampu Otomatis
Tips lainnya adalah memasang lampu otomatis. Lampu otomatis dapat mendeteksi cahaya dan dapat menyala di waktu yang tepat. Sehingga Anda tidak perlu repot untuk mengaturnya secara manual. Cara ini juga akan memberi kesan bahwa rumah tidak kosong selama ditinggal mudik.
Beritahu Tetangga
Tips mudik lainnya yang tak kalah penting adalah memberi tahu tetangga terdekat, bahwa Anda akan mudik selama beberapa hari. Mereka bisa membantu menjaga rumah dan memberitahu jika terjadi hal yang mencurigakan.
Sumber : https://ramadan.tempo.co/read/1846603/11-tips-meninggalkan-rumah-ketika-mudik-lebaran-agar-aman
Penulis : Kornelia Midun
Editor : Intan Refa