CITY GUIDE FM – Varises merupakan pembengkakan dan pelebaran pembuluh darah akibat penumpukan darah. Kondisi ini seringkali terjadi pada kaki karena pembuluh darah area ini berada paling jauh dari jantung. Hal itu menyebabkan darah lebih sulit mengalir ke jantung karena adanya tekanan saat berdiri maupun jalan. Berikut adalah 5 hal penyebab yang dapat memicu munculnya varises :
Baca juga :
Kurangnya Elastisitas Dinding Pembuluh Vena
Berkurangnya elastisitas dinding pembuluh vena dapat membuat vena melemah sehingga sulit mengalirkan darah ke jantung. Oleh karenanya, pembuluh darah harus kuat karena aliran darah dari kaki ke jantung melawan gravitasi bumi.
Genetik
Genetik merupakan faktor penyebab munculnya varises terutama dinding pembuluh vena yang lemah dan katup vena. Kondisi tersebut dapat menyebabkan masalah pada pembuluh darah seseorang. Itu sebabnya seseorang dengan keluarga yang memiliki riwayat varises ini punya lebih besar peluang untuk mengalaminya.
Kehamilan
Varises seringkali terjadi pada wanita selama periode kehamilannya. Volume darah dalam tubuh ibu hamil akan meningkat sehingga vena pun mengalami tekanan.
Selain itu, hormon kehamilan juga dapat memengaruhi elastisitas dinding vena sehingga rentan memicu adanya penyakit ini. Untuk meminimalisir, sebaiknya ibu hamil mulai membatasi asupan garam (sodium) yang ia konsumsi. Namun kondisi varises ini umumnya akan membaik usai melahirkan.
Terlalu Banyak Berdiri
Memiliki kebiasaan berdiri terlalu lama bisa menyebabkan varises. Ketika seseorang berdiri terlalu lama, maka darah pada pembuluh vena akan kesulitan mengalir ke jantung. Darah yang tidak mengalir dengan baik ini disebabkan karena kamu terlalu lama berada pada posisi yang sama terus menerus.
Kurang Gerak
Kurang bergerak terutama pergerakan pada otot kaki dapat menyebabkan pembuluh darah vena tidak dapat bekerja secara optimal. Jika kamu sedikit gerak, maka bisa menyebabkan darah menggenang di kaki sehingga memicu adanya varises. Pada kasus serius, varises ini dapat menyebabkan pembekuan darah.
Penulis : Dilla Dyneta (Magang)
Editor : Intan Refa