Ratusan Tamu Spin and Sparkle Shanaya Resort Ramaikan Tahun Baru 2026

CITY GUIDE FM, KABUPATEN MALANG – Shanaya Resort Malang kembali menghadirkan perayaan akhir tahun lewat rangkaian acara “Spin and Sparkle”. Sebuah perayaan penuh kilau, hiburan dan kebersamaan untuk memberikan pengalaman menginap tak terlupakan.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, kali ini ada program spesial “9 Days Bliss” yaitu rangkaian aktivitas eksklusif yang berlangsung selama tamu menginap hingga awal tahun. Program ini menjadi nilai tambah yang membedakan Shanaya dari destinasi lainnya.
Beragam kegiatan menarik hadir dalam 9 Days Bliss. Mulai dari foam party, melukis topeng, membuat cokelat batik, kelas berenang untuk anak, perkusi, magic show, tari topeng, Reog Ponorogo, hingga movie marathon yang dapat dinikmati bersama keluarga selama masa liburan.
Pada puncak perayaan malam tahun baru “Spin and Sparkle”, hadir pula hiburan spektakuler, beragam hadiah menarik, serta grand prize berupa tiket pesawat PP Citilink untuk 2 orang. Tercatat hampir 350 tamu in-house memadati Grand Jayakatwang Ballroom.
Acara semakin meriah dengan dipandu oleh MC Pandu Genta dan Raisya Amalia, plus penampilan Vinoqi dan Dancer Budiyaguga, menciptakan momen kebersamaan makin hangat dan berkesan.
Shanaya Resort Malang tetap mengutamakan keamanan dan kenyamanan tamu. Mengacu pada surat edaran Kapolri terkait larangan penggunaan kembang api skala besar, perayaan malam tahun baru di Shanaya tetap berlangsung meriah dengan meniup terompet bersama. Serta menikmati kembang api air mancur yang aman dan ramah lingkungan.
Melalui rangkaian acara ini, Shanaya Resort Malang terus menghadirkan pengalaman liburan yang berkesan, aman, dan penuh makna bagi setiap tamu. Sekaligus menjadi destinasi pilihan dalam merayakan momen spesial akhir tahun bersama keluarga dan orang terkasih. (srv)
Editor: Intan Refa




