Ekonomi BisnisNews

QRIS Tumbuh Pesat, BI Bakal Ekspansi ke Luar Negeri

ilustrasi penggunaan QR Code atau QRIS sebagai alternatif pembayaran (freepik.com/freepik)
ilustrasi penggunaan QR Code atau QRIS sebagai alternatif pembayaran (freepik.com/freepik)

CITY GUIDE FM, JAKARTA – Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) tercatat terus mengalami pertumbuhan yang cukup pesat. Per Desember 2024, Bank Indonesia (BI) mencatat ada 55,42 juta pengguna dan ditargetkan pada tahun 2025, pengguna QRIS bisa mencapai 58 juta.

Begitu pula dari sisi merchant. Tercatat ada 35,85 juta merchant yang telah menggunakan QRIS, di mana 92,67 persennya merupakan UMKM. Hal ini tentu selaras dengan volume transaksi yang mencapai 6,2 miliar sepanjang 2024 dengan nilai transaksi mencapai Rp81,7 triliun.

Oleh karena itu, BI berupaya melakukan ekspansi QRIS ke negara jiran sekaligus menambah fitur QRIS Tap NFC. Ada sejumlah negara yang menjadi mitra QRIS antara lain China, Jepang, India, Malaysia, Korea Selatan, Singapura dan Thailand.

Ekspansi QRIS Antarnegara ini bertujuan untuk memfasilitasi aktivitas pariwisata dan sektor perdagangan. Serta memperkuat makroekonomi dengan menggunakan mata uang lokal dalam transaksi bilateral.

“Penggunaan QRIS mampu menjadi pintu masuk UMKM untuk meningkatkan inklusivitas dan konektivitas. Ada kemudahan transaksi non tunai, hingga pembuatan laporan belanja digital,” kata Kepala KPw Bank Indonesia Malang Febrina.

Konsep QRIS Antarnegara ini, turis dari negara mitra di atas dapat membayar menggunakan aplikasi dari negaranya dengan memindai QRIS di merchant Indonesia. Sebaliknya, turis Indonesia dapat membayar menggunakan aplikasi pembayaran dari Indonesia lalu memindai QR Code dari negara mitra.

Selanjutnya ada juga fitur canggih lainnya yaitu QRIS Tap NFC. Metodenya cukup mudah, hanya dengan mendekatkan ponsel ke QRIS tanpa perlu melakukan scanning sebagaimana umumnya. Tentu saja, hanya ponsel yang memiliki fitur NFC saja yang dapat menggunakan fitur ini.

Dengan beragam fitur dan semakin luas aksesnya, Bank Indonesia akan berupaya meningkatkan kemudahan dan keamanan transaksi menggunakan QRIS.

Reporter: Yolanda Oktaviani

Editor: Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button