
CITY GUIDE FM, KABUPATEN MALANG – Persib Bandung sukses mencuri poin penuh saat bertandang ke markas Arema FC dalam laga pekan ke-6 BRI Liga 1 2025/2026 di Stadion Kanjuruhan, Senin (22/9/2025). Maung Bandung menutup pertandingan dengan skor tipis 2-1 berkat gol dramatis Federico Barba di masa tambahan waktu.
Arema FC mulanya unggul lebih dulu melalui gol Blade pada menit ke-12 setelah menerima umpan matang Paulinho. Ribuan Aremania yang memadati stadion bersorak lantang, sementara Persib terlihat kesulitan membongkar rapatnya pertahanan Singo Edan pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, Persib mencoba bangkit. Upaya mereka akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-59 ketika William Barros sukses memanfaatkan umpan Ramon dan menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Namun, tensi laga meningkat setelah Putros, pemain asing Persib menerima kartu merah di menit ke-63.
Meski bermain dengan 10 orang, Persib tetap mampu memberikan perlawanan sengit. Arema FC terus menekan melalui Dalberto, Arkhan Fikri, hingga Puleio, tetapi penyelesaian akhir belum membuahkan hasil.
Drama terjadi di menit 90+4. Federico Barba muncul sebagai pahlawan setelah menanduk bola ke gawang Arema, membalikkan keadaan menjadi 2-1 untuk Persib Bandung. Gol tersebut membuat ribuan Aremania terdiam, sementara bobotoh yang hadir merayakan dengan gegap gempita.
Dengan demikian, Persib Bandung mengamankan tiga poin penting di markas lawan, sementara Arema FC harus menelan kekalahan dua kali di laga kandang musim ini.
Reporter: Heri Prasetyo
Editor: Intan Refa




