Pemberdayaan Perempuan Di Kota Malang Dinilai Harus Melibatkan Semua Sektor.
Rabu (13/10) Walikota Malang Sutiaji menyampaikan, sinergitas hexahelix harus dikuatkan jadi pemberdayaan perempuan harus dikuatkan dengan melibatkan semua sektor. hal ini disampaikan Sutiaji, saat menerima penghargaan APE 2021 kategori pratama, dari Kementerian P3A.
Sutiaji juga bilang, sampai saat ini masih ada kasus kekerasan pada perempuan, termasuk masih banyaknya anak yang susah sekolah di Kota Malang. hal inilah yang bakal diperbaiki agar Kota Malang bisa meraih penghargaan APE di kategori Madya dan selanjutnya.
Sementara, Kepala Dinsos-P2AP2KB Kota Malang Penny Indriani bilang, penghargaan APE 2021 menjadi hal yang membanggakan, dengan indikator penilaian utama berkaitan dengan tingkat kepedulian pada perempuan di Kota Malang. (AN)
SUMBER : MALANGTIMES