Idjen TalkNews

Pelibatan Masyarakat Juga Menjadi Upaya Menjaga Kuantitas Air Tanah

dokumen istimewa

Hari ini (21/3) Kepala Divisi Teknologi Informasi Perum Jasa Tirta 1 – Erwando Rachmadi dalam talkshow idjentalk bilang,  dalam peringatan Hari Air Dunia, manajemen PJT sedang menyiapkan berbagai hal dalam acara world water forum, dan Infonya Indonesia akan jadi host dalam acara itu.

Menurut Erwando, PJT sebagai Pengelola di sebagian wilayah sungai brantas, posisi air tanah menjadi sumber air dari sungai brantas. PJT berupaya melakukan konservasi di wilayah sumber air, paling tidak di lahan yang dimiliki, sehingga kuantitas air tanah tetap terjaga.

Erwando menilai, Pelibatan masyarakat dan pemberdayaan masyarakat  juga penting terutama dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas air tanah. Memang langkah ini dirasa Erwando mungkin belum besar kontribusinya, tapi paling tidak sudah ada upaya langkah untuk permasalahan air tanah. (Elsa Renika)

Sumber : City Guide FM 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button