News

Pekan 22 Liga 1 : Arema FC Optimis Curi 3 Poin di Kandang RANS Nusantara FC

doc. istimewa

CITY GUIDE FM, BOGOR – Lanjutan pekan ke-22 Liga 1 musim 2022/23 akan mempertemukan 2 tim yang sedamg dalam tren negatif, yakni RANS Nusantara FC Vs Arema FC.

Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/2) esok, bakal berjalan menarik. Hal itu karena kedua tim sama-sama ingin mengincar kemenangan.

Dalam lima laga terakhirnya, RANS Nusantara FC hanya meraih satu poin. Sedangkan Arema FC belum meraih poin setelah 5 kali laga mereka menderita hasil kekalahan.

Sehingga, baik itu RANS Nusantara FC dan Arema FC sama-sama mengganti pelatih mereka.

Di kubu Arema FC, mereka memecat Javier Roca, Senin (6/2) kemarin dan mengganti mantan pelatih PSS Sleman sekaligus eks pemain Arema era 2000an, I Putu Gede.

Sementara, di sisi RANS Nusantara FC menunjuk pelatih asal Brasil Rodrigo Santana, setelah mengistirahatkan Rahmad Darmawan dari kursi pelatih kepala.

Asisten pelatih Arema FC, FX Yanuar mengatakan, dirinya sudah menyiapkan strategi khusus guna menghadapi tim yang dimiliki oleh Raffi Ahmad itu.

“Secara keseluruhan kami sudah siap semua dan pemain dalam kondisi siap. Kami juga sudah melakukan evaluasi untuk pertandingan besok,” ujarnya saat jumpa pers, Selasa (7/2/23).

Yanuar menyebut, secara psikologis timnya memiliki kualitas yang cukup baik. Ia optimis di laga esok, timnya dapat meraih hasil positif.

“Tim ini memiliki potensi yang luar biasa. Tim ini punya kualitas. Jadi saya percaya 100 persen dengan tim ini bahwa telah memiliki kualitas, pada siapa pun lawan yang akan dihadapinya,” tuturnya kepada reporter City Guide FM.

Sementara, bek kanan Arema FC Achmad Figo bilang, saat ini suasana tim Arema FC berubah sejak didepaknya Javier Roca dari pelatih kepala ‘Singo Edan’.

Ia pun optimis bisa membawa tiga poin bagi Arema FC saat menjamu RANS Nusantara FC besok.

“Memang, suasana berubah setiap pemimpin yang datang juga ikut berubah. Tapi kita semua pemain sudah siap. Kami satu tim ingin mendapatkan tiga poin besok,” kata dia. (rep/ok)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x