Ketahanan Nasional Dinilai Jadi Faktor Penting Memperkuat Perekonomian

Hari ini (08/04) waktu diskusi dengan Radio City Guide Director Association International Business And Professional Management yang juga Dosen Universitas Ma Chung Dr. Liem Gai Sin menyampaikan, memang salah satu yang mempengaruhi ekonomi, soal dinamika global. Dia menilai, untuk meminimalisir pengaruh global, salah satu yang harus menjadi fokus pemerintah, bagaimana memperkuat ketahanan nasional.
Dr.Liem bilang , lewat ketahanan nasional, salah satu dampaknya bisa mengurangi ketergantungan impor. Menurutnya, semakin Indonesia tergantung impor, semakin mudah terpengaruh dinamika global seperti adanya perang.
Dr.Liem juga menyampaikan, salah satu bentuk menjaga ketahanan nasional, bisa dilakukan lewat UMKM dan sektor energi. Dia menyarankan, khusus untuk UMKM perlu ada reformasi bisnis model, supaya produk UMKM semakin beragam. (ERIKA ROSA)
Sumber : City Guide