Idjen TalkNews

Kesehatan Lingkungan Sebagai Langkah Pencegahan Dbd

dok.istimewa

Sekretaris IDI Malang Raya & Spesialis Kedokteran Keluarga Layanan Primer – Dr Harnowo dalam talkshow idjentalk hari ini (⅝) mengatakan, upaya pencegahan DBD adalah kesehatan lingkungan, karena kalau kesehatan lingkungan terjaga maka DBD juga terkendali.

Kata dr Harnowo, DBD disebabkan virus dengue yang dibawa oleh nyamuk, dan tidak ada penularan selain akibat gigitan nyamuk, yang didukung faktor luasan wilayah dan jumlah penduduk. Jumlah kasus yang tinggi, patut ada kecurigaan apakah ini hasil diagnosa awal atau sudah hasil lab.

Harnowo menyebut, pada dasarnya DBD bisa sembuh sendiri dalam 14 hari, tapi kalau gejalanya parah seperti demam sampai 40 derajat celcius bisa melakukan pemeriksaan. Kata Harnowo, Cara pencegahan saat ini yang bisa dilakukan dengan menanam lavender, kemangi dan serai sebagai pengusir nyamuk, serta memakai kelambu dan memutus rantai perkembangbiakan nyamuk. (El)

Sumber : City Guide

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio


x