Kepolisian Perlu Mengikuti Perkembangan Sistem, Untuk Meningkatkan Kepuasan Masyarakat
Ketua Program Studi Magister Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Brawijaya – Maulina Pia Wulandari dalam Talkshow bersama City Guide FM bilang, saat ini perang tagar menjadi medium komunikasi baru. Tagar yang muncul, jadi sebuah ungkapan atau pesan masyarakat, terhadap kinerja kepolisian.
Menurutnya, Perkembangan sistem digital sekarang ini, tidak diikuti kepolisian untuk mengembangkan dashboard, agar pelapor tahu sudah sampai mana kasusnya diproses. hal ini bisa menimbulkan kekecewaan masyarakat, yang akhirnya muncul hashtag berisi kritik pada instansi kepolisian.
Polisi, Kata Pia, perlu alat untuk mengukur sentimen Kepolisan di masyarakat, bisa menggunakan google analitic, atau menggunakan big data. Karena, reputasi Polri secara umum saat ini, bisa dibilang naik turun. (tm)
SUMBER: CITY GUIDE FM