Idjen TalkNews

Diperlukan Kajian Mendalam Soal Kebijakan Sekolah Tanpa PR

Jumat (18/11) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang Suwarjana pada City Guide FM menyampaikan, pada prinsipnya di Kota Malang tidak gegabah menerapkan kebijakan sekolah tanpa PR, karena dibutuhkan kajian mendalam bersama stakeholder terkait di bidang pendidikan.

Kata Suwarjana, pihaknya bersama dewan pendidikan, komite sekolah, guru, dan pengawas pendidikan bakal melakukan kajian mendalam, apakah masih diperlukan atau tidak adanya PR, dan kalau memang bakal diterapkan kebijakan sekolah tanpa PR, harus diformulasikan pengganti PR yang bersifat menyenangkan dan tidak memberatkan siswa.

Menurut Suwarjana, bukan berarti dengan adanya PR tidak  bisa menumbuhkan karakter, karena PR juga sifatnya bermacam, seperti PR yang dikerjakan berkelompok, yang bisa menumbuhkan karakter seperti saling menghargai pendapat orang lain. (AN)

SUMBER : CITY GUIDE FM

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button