Idjen TalkNews

Dinamika Jelang Pemilihan Bupati Malang

Idjen Talk edisi 22 Mei 2024,”Dinamika Jelang Pemilihan Bupati Malang”

CITY GUIDE FM, IDJEN TALK – Beberapa bulan menjelang momen pemilihan kepala daerah, sejumlah partai politik melakukan penjaringan kandidat yang akan maju. Sekretaris DPC Gerindra Kabupaten Malang Zia Ulhaq mengatakan masih belum ada penjaringan terbuka. Pihaknya masih menunggu petunjuk teknis.

“Meskipun begitu komunikasi internal terus berjalan, termasuk juga dengan parpol lain. Karena bicara soal kemungkinan koalisi partai masih sangat dinamis,” kata Zia.

Dia menambahkan bahwa Gerindra juga terbuka dan mempersilakan internal partai yang hendak maju. Sementara itu, Legislator DPRD Provinsi Jatim yang maju pemilihan Bupati Malang Gunawan berharap mendapat kesempatan untuk memakmurkan rakyat ketika nanti terpilih.

Baca juga :

“Kabupaten Malang banyak potensi yang bisa dikembangkan lagi. Seperti dari sektor pariwisata, pertanian dan UMKM,” kata Gunawan.

Menurutnya, Kabupaten Malang butuh sosok pemimpin yang bukan hanya slogan tapi ada aksi nyata. Untuk menggerakan semua sektor potensialnya, perlu menggandeng pihak ketiga dan masih ada beberapa cara lain untuk mengawal Kabupaten Malang lebih baik.

Direktur Center for Election and Political Party Prof Asep Nurjaman menjelaskan Kabupaten Malang memang memerlukan pemimpin yang memiliki kapabilitas yang baik, sekaligus berintegritas. Sehingga bisa membawa Kabupaten Malang lebih baik, untuk menyokong juga Kota Malang dan Kota Batu.

“Siapapun yang mencalonkan diri, harus punya sense terkait sustainability suatu wilayah,” kata Prof Asep.

Sementara itu, menurutnya kemungkinan incumbent itu berpeluang besar untuk menang. Tapi untuk new cumbent tetap punya peluang jika mampu memanfaatkan kelebihan yang dimilikinya dan mampu membaca kekurangan lawannya. (WL)

Editor : Intan Refa

Simak juga tema Idjen Talk lain :

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio


x