News

2.200 Atlet Siap Meramaikan Gelaran Powarnas Ke-13 PWI 2022

doc. istimewa

Reporter: Oky Novianton

Setelah dipercayai sebagai tuan rumah turnamen bulutangkis internasional pada bulan Oktober lalu, kini Malang Raya kembali mendapatkan mandat sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Powarnas) Ke-13 yang digelar oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).

Gelaran Powarnas ini akan diikuti 2.200 atlet yang mewakili 33 Provinsi. Dimana para atlet ini merupakan wartawan dengan bersertifikasi lulus uji kompetensi wartawan (UKW).

Hal itu disampaikan Ketua Powarnas Ke-13 Jatim Malang, Erwin Muhammad, saat mengudara di radio City Guide FM, Senin (14/11/22).

Erwin mengatakan, ajang ini merupakan bentuk PWI dalam mengajak para wartawan untuk berolahraga guna meningkatkan skill dan kemampuan dalam menghasilkan karya jurnalistik yang bermutu.

“Event Powarnas Ke-13 ini akan digelar pada tanggal 21-26 November 2022. Tentunya, Malang Raya sudah siap menyambut 2.200 atlet se-Indonesia,” ujarnya.

Erwin menyebut, selain mengajak berolahraga gelaran Powarnas ini sebagai bentuk menguatkan tali silaturahim sesama wartawan dari berbagai daerah.

“Dalam event Powarnas Ke-13, ada misi lainnya yakni mengeratkan silaturahim dengan wartawan-wartawan yang akan berlaga di ajang multievent olahraga,” tuturnya.

Nantinya, akan ada beberapa cabang olahraga (Cabor) yang akan dipertandingkan. Diantaranya Sepakbola, Futsal, Bridge, Golf, Fotografi, hingga yang terbaru yakni E-sport.

“Untuk perlombaan fotografi, venue nya akan digelar di wilayah Jalur Lingkar Selatan (JLS) Malang Selatan. Tentunya venue ini sekaligus memperkenalkan destinasi wisata yang ada di kawasan ini,” lanjutnya.

Erwin berharap, gelaran Powarnas Ke-13 ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses. “Saya berharap, para atlet bisa bertanding dengan menjunjung tinggi sportivitas dan saling bersilaturahim sesama wartawan,” pungkasnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x