NewsPemerintahan

Wahyu Hidayat Lobi Kementerian PUPR Soal Pasar Besar Malang

Pasar Besar Kota Malang (foto : Oky Novianton)
Pasar Besar Kota Malang (foto : Oky Novianton)

CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat terus lobi Kementerian PUPR soal pembangunan Pasar Besar Kota Malang. Sebelumnya, Pemkot Malang telah mengajukan proposal renovasi dan perbaikan pasar besar malang kepada Presiden Jokowi dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Proposal itu akhirnya mendapat lampu hijau dan bahkan pihak kementerian juga telah melakukan survei ke pasar untuk pemetaan. Akan ada dua opsi metode penanganannya, pembongkaran total atau hanya renovasi.

Jika pembongkaran total, dari hasil perhitungan Pemkot Malang maka estimasi biayanya adalah sekitar Rp 400 miliar. Sedangkan jika hanya renovasi, maka biaya yang diperlukan adalah separuhnya atau antara Rp 200-300 miliar.

Baca juga :

“Ini semua tergantung kebutuhannya, maka perlu kajian khusus. Kita juga pertimbangkan kekhawatiran pedagang jika bongkar total. Pedagang khawatir mereka tidak bisa menempati kios sesuai lapaknya dulu. Tapi pedagang siap jika hanya melakukan renovasi saja,” kata Wahyu.

Dia berharap konsep Pasar Besar Malang nanti adalah green building, mirip dengan Pasar Induk Among Tani Kota Batu. Sehingga, banyak terdapat ruang terbuka tanpa perlu ada AC.

“Karena saat saya masuk ke dalam pasar, itu seolah gak tahu kondisi masih siang atau sudah gelap, soalnya di dalam kan tertutup. Belum lagi ventilasinya tidak memadai,” lanjutnya.

Namun demikian pihaknya masih belum dapat memastikan berapa nilai anggaran pasti yang dibutuhkan soal proyek pembangunan ini. Dari hasil lobi nanti, Wahyu menunggu kajian resmi dari Kementerian PUPR RI.

Reporter : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio


x