News

Untuk Memanfaatkan Layanan Genose, Penumpang Kereta Api Harus Punya Tiket

dokumen istimewa

MALANG – Dilansir dari Malang Post, Manajer Humas Daop 8 Surabaya PT KAI Luqman Arif bilang, layanan pemeriksaan GeNose C19 ditambah di beberapa stasiun, termasuk Stasiun KA Kota Malang dan Stasiun Gubeng Surabaya. hal ini dilakukan, untuk meningkatkan pelayanan untuk pemenuhan persyaratan perjalanan kereta api.

Sementara, ada beberapa syarat untuk melakukan pemeriksaan GeNose C19 di stasiun, calon penumpang harus punya tiket atau kode booking KA jarak jauh yang sudah lunas. selain itu, calon penumpang juga dilarang merokok selama 30 menit sebelum pemeriksaan GeNose.

Nantinya, dalam pemeriksaan kalau ditemukan penumpang yang positif Covid-19, KAI bakal mengembalikan tiket secara penuh, dan menyarankan calon penumpang ke Puskesmas atau Klinik terdekat. (AN/MP)

SUMBER : MALANG-POST

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x