UMKM Perlu Kesiapan Matang Untuk Bisa Go Global
Hari ini (11/04) waktu diskusi dengan radio City Guide Praktisi yang juga Mentor Digital Marketing & Digital Startup Muhammad Idham Azhari menyampaikan, untuk bisa mewujudkan UMKM go global, perlu trik khusus, tidak bisa melakukan treatment seperti waktu melakukan penjualan secara lokal. Dia bilang, beberapa trik itu diantaranya paham bisnis model, dan juga paham soal keuangan.
Idham menegaskan, untuk menjangkau global, UMKM perlu masuk ke ranah digital. Dia memastikan, lewat digital jangkauan UMKM pasti bakal lebih luas.
Idham juga menyarankan, untuk masuk dunia global UMKM tidak cuma fokus dengan produksi. Tapi, mereka juga harus aktif di dunia digital, dengan rajin upload produknya, melakukan soft selling, dan sesekali bisa juga membuat program awareness. (ER)
Sumber : City Guide