Transaksi QRIS di Wilayah Kerja BI Malang Tumbuh 125 Persen
CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Tampaknya masyarakat Malang Raya sudah semakin familiar dalam melakukan transaksi secara non tunai menggunakan QRIS. Kantor Perwakilan Bank Indonesia Malang mencatat jumlah merchant yang menggunakan QRIS sebagai alat pembayaran naik sebesar 27,5 persen sampai Maret 2024.
Prosentase tersebut setara dengan 631.873 merchant baru di wilayah kerja BI Malang yang meliputi Malang Raya, Pasuruan Raya dan Probolinggo Raya. Dari total tersebut, memang mayoritas berada di Kota dan Kabupaten Malang yaitu sebesar 429 ribu merchant.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Malang Febrina mengatakan pertumbuhan positif pada jumlah merchant tersebut berdampak pada kenaikan transaksi non tunai ini.
Baca juga :
“Transaksi menggunakan QRIS pada bulan Februari 2024 terus tumbuh sebesar 125 persen dari tahun sebelumnya. Mayoritas transaksi QRIS itu didominasi oleh sektor UMKM sebesar 79,6 persen,” lanjutnya.
Sementara itu dari segi total volume transaksi hingga Februari 2024 di wilayah kerja BI Malang adalah sebesar 3,8 juta transaksi, dengan total nominal sebesar Rp 365,6 miliar rupiah.
Reporter : Intan Refa