Kontingen Siwo Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur berpeluang menambah pundi perolehan medali di ajang Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII 2022.
Kamis (24/11/22), peluang itu hadir berkat di cabang olahraga Sepakbola. Pasalnya Jawa Timur melaju ke babak final, setelah menang atas Maluku Utara (Malut).
Kedua tim bermain di Lapangan Universitas Negeri Malang (UM), dengan tempo sedikit panas. Dibabak pertama, Jatim unggul 1-0 berkat tendangan dari kotak penalti tim Malut.
Namun, dijeda akhir babak pertama tim dan ofisial Malut melayangkan protes ke wasit. Hingga nyaris ada kericuhan. Sempat terhenti 10 menit, laga dilanjutkan dengan adanya pergantian wasit cadangan.
Dibabak kedua, Jatim menambah keunggulan lewat sepakan tendangan penalti lagi dan 2 gol dari serangan cepat yang memaksimalkan kelengahan pemain belakang lawan. Skor berakhir 4-0 untuk tim Jatim.
Pelatih tim sepak bola Jatim, Agustiar ‘Ucok’ Batubara mengatakan, ini merupakan langkah awal timnya menuju babak selanjutnya. Namun ia berpesan kepada pemain agar tetap bertarung di partai puncak.
“Kami sudah lolos, tapi saya minta ke semua pemain tidak terlena. Karena besok adalah partai final,” ujarnya kepada reporter City Guide FM.
Pemain legenda Deltras FC Sidoarjo itu pun meminta agar para pemainnya tetap serius menatap laga tersebut. Pasalnya, mereka akan ditunggu pemenang antara DKI Jakarta dan Riau.
“Karena besok adalah partai final, jadi saya harap kita harus bermain all-out. Dan berikan permainan yang terbaik dilaga puncak,” tuturnya.
Ditanya soal evaluasi pasca laga semifinal, dirinya menyebut ada beberapa hal yang harus diperhatikan. “Penyelesaian akhir itu yang penting diperbaiki. Selebihnya, sudah mulai padu dan menyuguhkan permainan yang atraktif,” pungkasnya. (rep/ok)