News

Polres Malang Intensifkan Pengamanan Arus Balik H+5, 18 Ribu Lebih Kendaraan Keluar Wilayah

dok. Humas Polres Malang

MALANG – Kepolisian Resor Malang, Polda Jawa Timur, terus melakukan pengamanan dan pemantauan intensif terhadap pergerakan arus balik Lebaran 2025. Hingga Sabtu (5/4/2025) pukul 16.00 WIB, tercatat sebanyak 18.477 kendaraan tercatat meninggalkan Kabupaten Malang melalui gerbang tol.

Kasihumas Polres Malang AKP Bambang Subinajar menyampaikan, situasi lalu lintas sejauh ini masih tergolong lancar. Meski demikian, jajaran kepolisian tetap bersiaga penuh di seluruh titik rawan kemacetan dan pos pengamanan yang tersebar di Kabupaten Malang.

“Sejak pagi hingga sore hari ini, arus kendaraan yang keluar dan masuk Malang masih terpantau lancar. Kami menyiagakan personel selama 24 jam di seluruh pos pengamanan dan pos pelayanan dalam rangka Operasi Ketupat Semeru 2025,” ungkap AKP Bambang saat dikonfirmasi, Sabtu (5/4).

Berdasarkan data yang dihimpun, jumlah kendaraan yang masuk dari Gerbang Tol Singosari tercatat 12.145 unit, Lawang 3.293 unit, dan Pakis 2.333 unit. Sementara itu, kendaraan yang keluar melalui Gerbang Tol Singosari mencapai 12.525 unit, Lawang 3.697 unit, dan Pakis 2.225 unit.

AKP Bambang menambahkan, pengamanan ini juga bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melakukan perjalanan balik usai merayakan Idulfitri di kampung halaman.

“Kami juga menempatkan personel di jalur-jalur alternatif menuju Kota Malang dan Kota Batu guna mengantisipasi lonjakan volume kendaraan,” ujarnya.

dok. Humas Polres Malang

AKP Bambang menyebut, puncak arus balik diprediksi akan terjadi pada Minggu (6/4/2025), seiring dengan berakhirnya masa cuti bersama. Polres Malang mengimbau para pemudik agar memperhatikan kondisi kendaraan, beristirahat jika lelah, serta mematuhi arahan petugas di lapangan.

Hingga sore ini, situasi di seluruh ruas tol dan jalan arteri Kabupaten Malang terpantau aman, lancar, dan terkendali.

“Kami akan terus all out memberikan pelayanan terbaik hingga akhir masa Operasi Ketupat Semeru 2025. Sinergi dengan instansi terkait juga terus diperkuat,” tegas AKP Bambang.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button