Ekonomi BisnisNews

Pertamina Jatimbalinus Tambah Stok LPG 3 Kg

Stok LPG 3 Kg di pangkalan resmi Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus. (Foto: Istimewa)
Stok LPG 3 Kg di pangkalan resmi Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus. (Foto: Istimewa)

CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus menyiapkan tambahan stok LPG 3 kilogram sebanyak 813.800 tabung di seluruh wilayah Jawa Timur. Libur Isra Miraj yang jatuh pada hari Jumat (16/1/2026) dan berlanjut hingga akhir pekan memberikan waktu istirahat panjang bagi masyarakat selama tiga hari.

Kondisi tersebut berpotensi meningkatkan aktivitas rumah tangga dan sosial yang berdampak pada naiknya kebutuhan energi, baik BBM maupun LPG.

“Pertamina Patra Niaga telah melakukan langkah antisipatif dengan memastikan stok BBM dan LPG dalam kondisi mencukupi. Seluruh sarana dan fasilitas operasional kami siagakan agar kebutuhan masyarakat tetap terpenuhi,” ujar Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Ahad Rahedi.

Pihaknya menambah pasokan melalui mekanisme penyaluran fakultatif yaitu penyaluran tambahan di luar distribusi normal untuk menghadapi lonjakan permintaan pada momen tertentu.

“Penyaluran fakultatif ini kami lakukan sebagai bentuk mitigasi, terutama pada masa libur panjang seperti Isra Miraj. Sementara untuk BBM, kami melakukan penguatan stok serta pengecekan berkala terhadap sarana dan fasilitas SPBU. Termasuk pengawasan kuantitas dan kualitas BBM,” tambahnya.

Tambahan LPG 3 kilogram yang disalurkan tersebut setara lebih dari 50 persen dari rata-rata distribusi harian di Jawa Timur. Pertamina juga mengimbau masyarakat agar tidak melakukan pembelian berlebihan dan tetap berbelanja energi sesuai kebutuhan.

“Pembelian berlebihan justru dapat memicu keresahan yang tidak perlu,” tegasnya.

Selain itu, Pertamina kembali mengingatkan bahwa LPG 3 kilogram merupakan produk bersubsidi yang diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu. Masyarakat yang tergolong mampu diimbau untuk menggunakan LPG non subsidi seperti Bright Gas.

Reporter: Heri Prasetyo

Editor: Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button