LifestyleNews

Perhatikan! Ini 6 Tanda Kamu Butuh Me Time

ilustrasi me time (freepik.com/freepik)
ilustrasi me time (freepik.com/freepik)

CITY GUIDE FM – Aktivitas yang padat kerap kali membuat kita lupa untuk beristirahat dan menyempatkan waktu untuk diri sendiri. Menghabiskan waktu sendiri bisa berguna untuk mengurangi stres dan tekanan dari dunia luar. Namun kapan sebetulnya me time yang tepat? Melansir berbagai sumber, berikut sejumlah tanda kamu butuh me time :

Sebal Melihat Notifikasi
Menurut seorang konsultan klinik kesehatan Paula Anderson, seseorang yang sebal saat ada kesempatan berinteraksi, berarti tubuh sedang mengirim sinyal. Sinyal itu memerintahkan kita agar menghindari interaksi dengan orang sekitar untuk sementara.

Tidak Bersemangat
Apabila biasanya kamu bersemangat, namun tiba-tiba semuanya jadi membosankan, bisa jadi tanda kamu butuh me time. Kamu cenderung mengulur waktu dan sulit mendapatkan ide. Untuk mengembalikan energimu, kamu bisa mengambil cuti beberapa hari dan pergi liburan sendiri.

Mudah Tersinggung
Hal sepele seperti melihat teman saja, bisa membuatmu kesal. Padahal, mereka tidak melakukan kesalahan dan hanya berkegiatan normal. Selain itu, emosi yang kamu rasakan juga sering naik turun. Oleh karenanya, sempatkan waktu menyendiri dan ikuti emosimu, jika sedih menangislah dan bila marah luapkan saja.

Tidak Ingin Me Time
Mungkin karena tidak ingin melewatkan sesuatu atau terbebani pekerjaan, kamu justru tidak ingin menghabiskan waktu sendiri. Sebetulnya kamu perlu merenungkan hal tersebut dan menghabiskan waktu sendiri sesuai suara hati.

Menghindari Orang Lain
Kadang ada saatnya kamu merasa murung dan bosan meskipun di keramaian. Hal ini terjadi karena kamu kesulitan menyeimbangkan waktu antara sendirian dengan orang lain. Kamu membutuhkan kedamaian dan jeda untuk relaksasi.

Berbicara Seenaknya
Ketika stres, tanpa sadar kamu menyakiti perasaan orang lain dengan berbicara seenaknya. Orang yang sedang tertekan memang biasanya tidak berpikir dua kali sebelum berbicara. Jika kamu sedang stres, sebaiknya langsung menjauh dari orang lain dan tenangkan pikiranmu untuk sementara.

Penulis : Faydina Rizki

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio


x