Idjen TalkNews
Mudik Sudah Menjadi Budaya Yang Didukung Berbagai Faktor

Hari ini (7/4), dalam talkshow idjen talk Dosen Sosiologi Fisip UMM – Rachmad K Dwi Susilo bilang, Gerak penduduk, migrasi adalah perpindahan penduduk yang tidak menetap ke daerah lain (seperti mudik).
Kata Rahmad, mudik terjadi karena faktor sosial seperti budaya, dimana budaya didorong ekonomi. Rahmad mencontohkan, tujuan orang mudik ada juga menjadi momen menunjukkan kesuksesan.
Rahmad menilai, sudah menjadi kewajiban negara untuk menjamin keamanan, kelancaran, dan kenyamanan mudik.Kalau soal pandemi, rahmad mengakui aturan kali ini lebih longgar, tapi harus disadari bahwa sekarang ini kita belum lepas dari pandemi. Masyarakat dirasa sudah paham juga bagaimana resiko yang ada saat mudik. (Elsa Renika)
Sumber : City Guide FM