Manager Tunjuk Javier Roca Sebagai Pelatih Kepala Baru Arema FC

Teka-teki siapa pengisi bangku pelatih kepala tim Arema FC pasca dipecatnya Eduardo Almeida, kini sudah terjawab. Selasa (6/9/22), manajemen resmi menunjuk Javier Roca sebagai pelatih kepala tim baru.
Hal itu disampaikan Manager Arema FC Ali Rifky saat ditemui via Zoom meeting. Ali mengatakan, pihaknya sudah mengantongi nama-nama yang bakal ditunjuk sebagai pelatih kepala baru.
“Setelah mengumumkan itu, kami bergegas mencari pelatih hingga mengerucut ke 3 nama pelatih. Dan hari ini kita sepakati, pelatih baru tim Arema FC akan dipegang Javier Roca,” ujarnya.
Kepada reporter City Guide FM, ia menjelaskan penunjukan itu berkat komunikasi yang intens dan melihat gaya kepelatihan Javier Rocca sangat cocok dengan permainan tim ‘Singo Edan’.
“Dia (Javier Roca) siap mengembalikan gaya keras khas Malang yang selama ini melekat di Arema FC. Karena itu pemilihan pelatih baru ini berkat diskusi yang matang dengan presiden klub (Gilang Widya Pramana),” tuturnya.
Ali juga menambahkan, pihaknya menargetkan kepada pelatih Javier Rocca agar membawa tim Arema FC terus meraih kemenangan dan prestasi di musim kompetisi 2022/2023.
“Kami kontrak selama musim ini. Jika dalam 3 laga nanti tidak meraih kemenangan, kita akan mengganti posisi dirinya dari kursi pelatih,” pungkasnya.
Sebagai informasi, nama Javier Roca sudah lama tidak asing lagi di dunia sepakbola Indonesia. Ia pernah bermain bersama tim Persekabpas Pasuruan dan Persebaya Surabaya di tahun 2002 hingga 2005.
Pelatih asal negara Chile itu pernah menukangi tim Persik Kediri pada musim 2021 hingga bulan Juli 2022. Karena ada permasalahan dengan owner tim, ia memutuskan untuk berpisah dengan tim ‘Macan Putih’ itu.
Rencananya pada Rabu (7/9) sore ini, dirinya akan memimpin latihan tim untuk mempersiapkan jelang laga lanjutan Liga 1 pekan ke-9 melawan Persib Bandung, Minggu (11/9) nanti. (Rep:Ok)