Idjen Talk

Kebijakan Kenaikan BBM Seharusnya Melalui Evaluasi

Idjen Talk Edisi 25 Agustus 2022

CITY GUIDE FM, IDJEN TALK – Kebijakan pemerintah pusat menaikkan harga BBM memang memantik polemik baik di kalangan masyarakat hingga akademisi. Para akademisi tersebut menyorot soal efektivitas kebijakan kenaikan BBM tersebut dan dampaknya terhadap masyarakat.

Seperti halnya tiga narasumber talkshow Idjen Talk ini yaitu Dosen Kebijakan Publik FIA UB Imam Hanafi. Serta Wakil Dekan 2 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang Puji Handayati dan Sekda Kota Malang Erik Setyo S.

Dalam talkshow yang bertajuk “Efek Domino Saat Harga BBM Naik”, Imam mengatakan bahwa seharusnya pemerintah melakukan uji coba dulu sebelum menaikkan BBM.

“Untuk melihat seberapa efektif kebijakan baru yang dimaksud, untuk diimplementasikan. Kemudian masuk ke tahap evaluasi,’ jelasnya.

Dia melanjutkan, ketika uji coba kebijakan itu bagus maka bisa dilanjutkan. Tapi jika sebaliknya, maka pemerintah bisa melakukan pembaharuan sebelum akhirnya menekennya sebagai kebijakan sesungguhnya.

Pemerintah sebenarnya juga bisa melibatkan perguruan tinggi dalam melakukan riset, statistika, bahkan dalam kebijakan publik kuantitatif. Puji Handayani juga mengatakan dampak yang muncul di masyarakat ketika BBM naik adalah panic buying.

Hal ini tentunya akan menimbulkan gangguan pemerataan distribusi logistik. Meskipun memang pemerintah juga telah berusaha menjaga kestabilan harga dengan melakukan operasi pasar.

“Selain itu, efek kenaikan harga BBM nanti pengaruhnya pada index harga. Kalau harga BBM naik, maka bisa menjadi pemicu naiknya harga pangan masyarakat juga,” lanjutnya.

Menanggapi hal tersebut, Sekda Kota Malang Erik Setyo menjelaskan bahwa Pemkot Malang memiliki tim pengendali inflasi daerah. Mereka bertugas melakukan koordinasi dengan beberapa stakeholder, seperti perbankan dan pertamina untuk melakukan pengendalian harga.

“Memang BBM ini sebagai variabel primer, karena dalam pergerakan sektor sektor itu berkaitan dengan transportasi. Sejauh ini untuk potret inflasi di Kota Malang masih di kondisi aman,” ungkap Erik. (WL)

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x