Idjen Talk

Kasus Narkoba Publik Figur Bisa Pengaruhi Perilaku Lingkungan

Idjen Talk Edisi 30 Maret 2021
Idjen Talk Edisi 30 Maret 2021

CITY GUIDE FM, IDJEN TALK – Maraknya publik figur yang terjerat kasus narkoba, menjadi perhatian sejumlah pihak. Banyak pihak merasa prihatin karena seharusnya publik figur bisa memberikan contoh yang baik kepada masyarakat.

Dalam Idjen Talk edisi 30 Maret 2021, Kepala BNN Kota Malang AKBP Agus Irianto menjelaskan sejumlah penyebab seseorang terjebak narkoba. Mulai dari gaya hidup yang maunya serba instan dan cepat, sekaligus tekanan tekanan dalam pekerjaan.

Kondisi ini membuat sebagian orang harus bisa menjaga kondisi energinya selalu prima. Hal inilah yang menjadi alasan seseorang memakai narkoba. Agus mengatakan pada prinsipnya, sekali menggunakan narkoba, maka orang itu akan mengalami kecanduan dan merusak pola syarafnya.

Baca juga :

Pihaknya berencana melakukan screening di beberapa organisasi perangkat daerah dan dinas secara rahasia. Sementara itu, Dekan Fakultas Psikologi Universitas Merdeka Nawang Warsih Wulandari mengatakan public figur atau pejabat yang terjerat kasus narkoba, sangat mempengaruhi pola perilaku lingkungan sekitar.

 

Golongan mereka ini selain memiliki kewajiban pada dirinya sendiri juga pada masyarakat luas. Karena apapun yang jadi kebiasaan akan menjadi contoh lingkungan. Warga yang melihat pemberitaan publik figur sampai pejabat negara yang terjerat narkoba, bisa mencontoh perilaku itu.

Sementara itu, Ketua Komisi A DPRD Kota Malang Eddy Widjanarko mengatakan dia tidak sepakat alasan penggunaan narkoba, sebagai solusi saat merasakan tekanan pekerjaan. Perlu adanya peraturan daerah yang mengatur kaitannya memerangi narkoba, supaya ada payung hukumnya.

Sehingga sosialisasi masif bisa lebih optimal. Menurut Eddy, meskipun pada awal pelantikan para pejabat melakukan tes narkoba, akan lebih optimal kalau tes itu dilakukan secara masif. (WL) 

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio


x