Kampung IR. Rais Gang 14 terapkan Animal Welfare Dalam Prosesi Sembelih Qurban
CITY GUIDE FM, KOTA MALANG – Puluhan hewan qurban di Kota Malang disembelih secara baik dan benar sesuai dengan syariat Islam.
Namun, harus mengedepankan tata cara dalam menyembelih hewan qurban dengan konsep animal welfare.
Seperti yang dilakukan para panitia qurban Masjid Babul Hidayah, Jl IR. Rais Gg 14 RT 11 RW 04 Kelurahan Tanjungrejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang.
Total ada 8 ekor kambing dan 2 ekor sapi qurban tersebut mendapatkan perlakukan yang layak sebelum dilakukan penyembelihan.
Diantaranya, yakni pangan yang cukup dan perawatan yang baik. Hal ini dilakukan agar hewan qurban terhindar dari penyakit atau stress saat akan disembelih.
Ketua panitia qurban Masjid Babul Hidayah, Ustadz Muhammad Husen mengatakan, untuk tahun 2023 ini jumlah hewan qurban lebih banyak dibanding tahun sebelumnya.
Hal ini menandakan keberkahan bagi warga kampung, maupun donatur qurban tahun ini. “Seluruh hewan disini disembelih secara animal welfare dan tidak ada hewan dibanting, disakiti, maupun stress sesuai syariat Islam,” ujarnya, Kamis (29/06/23).
Husen menyebut, pihakanya akan membagikan sebanyak 500 paket daging qurban dengan sistem kupon dan distribusi kepada warga dan fakir miskin.
“Kami ada 200 kupon paket qurban. Ini diserahkan langsung ke warga dan fakir miskin setempat seperti di RW 4, RT 11, RT1, RT 14, RW 6, dan RW4,” tuturnya.
Sementara, petugas dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Dispangtan) Kota Malang Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan, Ommynanda Yunistanti bilang, seluruh daging qurban telah lulus uji kelayakan dan aman untuk di konsumsi.
Hal itu disampaikan setelah dilakukan pengecekan. Mulai dari tes post mortem kondisi hati, jantung, paru paru, ginjal , limpa dan organ lainnya.
“Jadi, kami sudah mengecek semua hewan qurban disini. Alhamdulillah dari hasil tes tersebut, semuanya aman dan bisa di konsumsi oleh masyarakat,” kata dia kepada reporter City Guide FM. (rep/ok)