Pemerintahan

DISHUB KOTA MALANG RENCANAKAN REKAYASA LALIN UNTUK MENGURAI KEMACETAN.

Kepala Dishub Kota Malang – Handi Priyanto menyatakan, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang , sedang menyiapkan rencana rekayasa lalu lintas (lalin) di empat titik. Hal itu dilakukan, untuk mengurai kemacetan yang sering terjadi.
Kata Handi, empat titik rekayasa lalin yang dimaksud di Jalan Tenes-Tangkuban Perahu, Jalan Raya Sawojajar, Jalan Danau Toba, dan Persimpangan Jembatan Kedungkandang. Rencana itu diberlakukan, menyusul keluhan pengendara yang setiap harinya merasakan macet.
Handi menambahkan, empat titik itu akan diterapkan one way (satu arah), maupun penambahan Area Traffic Control System (ATCS). (WL)
SUMBER : RADAR MALANG

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x