News

Cak Nun Ikut Resmikan Gedung Balai Desa Bulukerto, Kota Batu

Emha Ainun Nadjib atau akrab disapa Cak Nun menyempatkan diri ikut meresmikan gedung Balai Desa Bulukerto yang baru selesai dibangun, Kamis siang tadi (23/2), didampingi oleh Pj Walikota Batu Aries Agung Paewai dan Camat Bumiaji Bambang Hari Suliyan.

Peresmian ini dilakukan tepat 100 hari masa jabatan Kades Suhermawan. Serangkaian acara peresmian gedung baru ini juga dilanjut dengan agenda “Sinau Bareng Cak Nun dan Kiai Kanjeng” yang dilaksanakan malam ini di halaman Balai Desa Bulukerto. Berikut selengkapnya.

Tujuannya adalah selamatan desa untuk keselamatan pemerintah desanya, warganya dan alam desanya. Ini juga dalam rangka mengabdi dalam 100 hari sebagai kepala desa bulukerto. Ada tiga poin besar yang kami jadikan prioritas utama dalam kami mengabdi dan sudah berjalan dengan baik, yaitu program PTSL yang sudah berjalan, desa wisata juga kami sekitar 30 persen sudah mulai berjalan hanya kami menyiapkan perdes untuk retribusi dan penyerahan asset kepada pengelola serta program reformasi birokrasi yang sudah kami lakukan dalam 100 hari ini.

doc. istimewa

Gedung baru Desa Bulukerto yang dibangun sejak pertengahan tahun 2022 kemarin, memakan waktu kurang lebih 7 bulan. Sementara itu, dana yang dihabiskan dalam pembangunan gedung seluas kurang lebih 240 meter persegi ini adalah Rp 1,3 Miliar belum dipotong pajak.
Menurut Suhermawan, gedung baru ini masih perlu disempurnakan lagi. Karena pihaknya masih perlu finishing di beberapa bagian, terutama di interior, eksterior, landscape luar dan penataan parkir. Lebih lanjut, Suhermawan menargetkan akan segera menyelesaikan sentuhan terakhir pembangunan gedung ini.

Setidaknya tahun ini, pihaknya akan menyelesaikan mebeleir sedangkan tahun depan pembuatan landscape luar dan penataan parkir. Beberapa fasilitas yang dibuat pun, diharapkan bisa membuat warga merasa dekat dengan pemdes. (rep/ref)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x