NewsPeristiwa dan Kriminal

Buang Puntung Rokok Sembarangan, Limbah Tebu Terbakar

petugas Damkar Kabupaten Malang memadamkan api limbah tebu (Foto : Damkar Kabupaten Malang)
petugas Damkar Kabupaten Malang memadamkan api limbah tebu (Foto : Damkar Kabupaten Malang)

CITY GUIDE FM, KABUPATEN MALANG – Untuk kesekian kalinya, kebakaran di wilayah Malang Raya kembali terjadi. Kali ini terjadi di Legok, Desa Sukoharjo, Kecamatan Kepanjen, tepatnya di halaman belakang pabrik gula tradisional. Di mana hamparan limbah atau ampas tebu terbakar.

Salah seorang petugas Damkar Kabupaten Malang Bambang Siswoyo membenarkan bahwa memang terjadi kebakaran pada pukul 13.00 WIB, Jumat (8/9). Merespon laporan dari warga itu, dalam 5 menit, sebanyak 13 personil dan 4 unit Damkar terjun untuk memadamkan api.

“Penyebabnya menurut saksi ada orang yang membuang puntung rokok, di sekitaran tempat pembuangan ampas itu,” jelas Bambang.

Baca juga :

Selain itu, cuaca panas karena musim kemarau dan hembusan angin yang cukup kencang itu membuat api cepat membesar. Mengenai kerugian materil saat ini pihaknya masih belum dapat memastikan.

“Karena yang terbakar itu kan limbah ampas tebu,” lanjutnya.

petugas Damkar Kabupaten Malang Bambang Siswoyo

Beruntung, pabrik gula yang memang berada cukup dekat, tak sampai tersentuh oleh api. Tepatnya pada pukul 15.00 WIB, api berhasil dipadamkan. Berkenaan dengan maraknya bencana kebakaran, pihaknya mewanti-wanti masyarakat untuk lebih berhati-hati.

Khususnya ketika hendak membakar sampah, membuang puntung rokok atau hal serupa lainnya yang berpotensi memunculkan titik api.

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio



x