LifestyleNews

Biar Gak Minder, Ini 6 Tips Mengurangi Bau Mulut Saat Puasa

Ilustrasi bau mulut (freepik.com/wayhomestudio)

CITY GUIDE FM – Bau mulut adalah kondisi yang cukup normal saat puasa. Namun mampu menurunkan kepercayaan diri. Sehingga tidak sedikit orang yang bahkan mengurangi interaksi sosial. Terlebih bagi penderita diabetes dan maag yang berpotensi memiliki bau mulut. Untungnya, ada 6 tips untuk mengurangi bau mulut saat puasa, melansir dari berbagai sumber :

Menyikat gigi

Langkah pertama, adalah menyikat gigi. Kamu bisa menyikat gigi tiga kali sehari yaitu setelah santap sahur, sesudah berbuka, dan sebelum tidur. Setelah makan, tunggu setidaknya 30 menit agar air liur dapat membersihkan makanan secara alami dan memungkinkan mulut kembali ke tingkat pH normal.

Membersihkan lidah

Selain menggosok gigi, kamu juga harus membersihkan lidah. Karena lidah merupakan tempat bersarangnya bakteri yang menyebabkan bau mulut. Pastikan kamu tidak lupa membersihkan lidah menggunakan alat pembersih khusus.

Baca juga :

Menggunakan obat kumur non alkohol

Agar lebih maksimal membunuh bakteri, kamu bisa menggunakan obat kumur. Sebaiknya gunakan obat kumur yang tidak mengandung alkohol. Karena alkohol dapat mengeringkan mulut dan menyebabkan bau mulut.

Mencukupi kebutuhan cairan

Minum air dalam jumlah banyak waktu sahur dan berbuka. Kamu dapat menggunakan metode 2-4-2 yakni minum air 2 gelas saat berbuka, 4 gelas saat malam, dan 2 gelas saat sahur. Selain itu, konsumsi sayur dan buah yang kaya air dan vitamin C seperti mentimun dan semangka agar mulut tidak kering.

Batasi kafein, gula dan makanan berbau

Hindari minuman berkafein seperti kopi dan makanan manis karena dapat menyebabkan bau mulut. Selain itu, makanan berbau seperti petai, jengkol dan bawang saat sahur juga bisa menimbulkan bau mulut selama berpuasa. Maka, pastikan menyikat gigi dengan benar untuk mengurangi bau mulut.

Hindari merokok

Merokok saat sahur dan berbuka dapat menyebabkan bau mulut, penyakit gusi dan masalah kesehatan mulut lainnya. Sebaiknya kurangi rokok agar tidak bau mulut.

Penulis : Kornelia Midun

Editor : Intan Refa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Radio


x